Politeknik Negeri Padang dan PT. Semen Padang Tanda Tangani Perjanjian Kerja Sama Program Bangsa Tahun 2024

Politeknik Negeri Padang dan PT. Semen Padang Tanda Tangani Perjanjian Kerja Sama Program Bangsa Tahun 2024

 

Kamis 22 Februari 2024 bertempat di Wisma Indarung PT. Semen Padang, Politeknik Negeri Padang (PNP) kembali menandatangani perjanjian kerja sama dengan PT. Semen Padang (PTSP) dalam Program Beasiswa Anak Nagari Semen Padang (BANGSA).

Sebelum pelaksanaan penandatanganan perjanjian kerja sama, Direktur Utama PT. Semen Padang Bapak Indrieffouny Indra dan Direktur PNP Bapak Dr. Ir. Surfa Yondri, S.T, S.ST, M.Kom masing-masingnya menyampaikan sambutan. Dalam sambutannya Bapak Indrieffouny Indra menyampaikan bahwa salah satu bentuk tanggung jawab sosial dan lingkungan PTSP sebagai komitmen yang bertransformasi melalui 5 (lima) prioritas utama yakni fokus pada dampak; perbaikan tata kelola; pemanfaatan teknologi; peningkatan keterlibatan karyawan dan peningkatan kolaborasi adalah kolaborasi PTSP dengan PNP dalam melaksanakan program BANGSA.

 

 

“Lulusan-lulusan dari program BANGSA ini nantinya akan dapat mengisi kebutuhan-kebutuhan sumber daya manusia pada industri-industri yang relevan. Apresiasi dan ucapan terima kasih kami sampaikan kepada PNP atas kolaborasi dan sinergi pada program BANGSA ini,” jelas pria kelahiran Sawahlunto tersebut.

Selanjutnya Direktur PNP Bapak Surfa Yondri menyampaikan bahwa Program BANGSA (Beasiswa Anak Nagari Semen Padang) merupakan salah satu implementasi MoU antara PNP dengan PTSP yang telah ditandatangani pada Oktober 2022 lalu.

“Kemarin di awal Februari 2024, juga telah diimplementasikan kerja sama antara PNP dengan PTSP di mana sekitar 50 orang mahasiswa Program Studi Diploma 4 Rekayasa Perancangan Mekanik yang dibagi menjadi 2 kelompok diberikan kesempatan untuk melakukan magang industri di PTSP selama 1 semester,” jelas Beliau. Dari penyampaian Bapak Surfa Yondri juga bahwa Program BANGSA ini dikhususkan kepada anak nagari yang berasal dari beberapa kelurahan yang berada di sekitar PTSP yang mencakup pada kawasan Kecamatan Lubuk Kilangan, Pauh dan Lubuk Begalung untuk mendapatkan pendidikan Diploma 3 pada Program Studi Teknik Mesin PNP.

“Pola kelas kerja sama ini telah kami lakukan dengan beberapa institusi seperti Kondur Petroleum, Trakindo, PLN dan Kimpraswil. Sementara pola kerja sama pemberian beasiswa juga telah kami lakukan dengan Pemko Padang Panjang, Pemko Pariaman dan Pemkab Mentawai. Tetapi, suatu nilai positif dari program BANGSA ini adalah bahwa selain memberikan beasiswa, PTSP juga memberikan muatan kurikulum khusus kepada mahasiswa kelas kerja sama serta tenaga pengajar dan instruktur secara bersama. Di samping itu, PTSP memberikan peluang yang lebih besar kepada mahasiswa untuk melakukan praktikum di lingkungan PTSP sambil memberikan pengetahuan tentang lingkungan kerja yang sebenarnya pada industri semen. Pelaksanaan pembelajaran teori dilakukan di PNP sementara praktikumnya mahasiswa dapat melakukan langsung di PTSP. Kolaborasi dan sinergi antara PNP dengan PTSP dalam kelas kerja sama ini secara tidak langsung sudah menerapkan program MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) yang dicanangkan oleh Kemendikbud-Ristek. Hal positif lainnya adalah beasiswa yang full cover dimana dimulai dari UKT, biaya hidup, biaya diksar dan asuransi BPJS ketenagakerjaan semuanya dicover oleh PTSP.” lanjut Beliau.

Bapak Surfa Yondri juga menjelaskan perlu diketahui bahwa program pendidikan yang dilakukan di PNP adalah selama 6 semester. Setelah mendapatkan gelar diploma 3 (Ahli Madya), mahasiswa masih perlu melakukan kegiatan partisipatif selama 1 semester di PTSP sebagai bentuk tanggung jawab dan kontribusi mahasiswa kepada PTSP sebagai pemberi beasiswa.

“Ucapan terima kasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya PNP ke PTSP atas kepercayaan PTSP kepada PNP dalam mengelola program BANGSA ini di mana keterlibatan dunia industri ke depannya akan sangat bermanfaat bagi dunia Pendidikan khususnya kampus yang akan menghasilkan tenaga-tenaga ahli yang terampil dan adaptabel dengan kebutuhan industri,” sambung Bapak Surfa Yondri di akhir sambutannya.

Kegiatan penandatanganan kerja sama ini tidak hanya dihadiri oleh unsur pimpinan PNP dan unsur direksi PTSP saja tetapi juga dihadiri oleh mitra kerja sama PNP yang lain karena pada saat bersamaan juga dilakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan institusi dan kelompok masyarakat. Turut hadir dalam kegiatan ini:

  1. Ihsan Lumasa Rimra, S.ST, M.Sc, D.E.C.N, Wakil Direktur Bidang Kerja Sama PNP yang ikut mendampingi Direktur PNP
  2. Rektor Universitas Andalas yang diwakili oleh Dr. Henmaidi
  3. Rektor Universitas Bung Hatta Prof. Dr. Tafdil Husni, S.E, M.B.A.
  4. Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Sumbar Yozarwardi U.P, S.Hut, M.Si,
  5. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Padang Fadelan Fitra Masta:
  6. Kepala Dinas Koperindag Kota Sawahlunto Tatang Sumarna, SE:
  7. Dekan FMIPA Universitas Andalas Dr. Syukri Arief, M.Eng
  8. Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Andalas Endrizal Ridwan, SE, M.Ec
  9. Ketua LPPM Universitas Andalas Dr. Techn. Marzuki, S.Si.,M.Sc.Eng:
  10. Ketua LPPM Universitas Bung Hatta Dr. Azrita, S.Pi, M.Si:
  11. Kepala PUSBANGKOKA Dr. Ir. Reflinaldon, MSi:
  12. Ketua HKM Sialangan Kab. Padang Pariaman Jasmar:
  13. Ketua KUBE Organik Feed Anita Dona Asri

 

Humas PNP 2024