Marapi Evo 2 Siapkan Strategi Baru dalam Laga Tarung KMHE 2022 Surabaya

Marapi Evo 2 Siapkan Strategi Baru dalam Laga Tarung KMHE 2022 Surabaya

 

PNP News. Dipastikan Tim Marapi Evo 2 PNP kembali berhadapan dengan 2 pesaing tangguh, Unibraw dan Akprind dalam Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2022, di Surabaya. Sehubungan dengan itu, Marapi Evo 2 konsentrasi mempersiapkan strategi baru untuk laga tarung bergengsi tersebut.

 

Rina, S.Pd., M.T., salah seorang Pembimbing kepada PNP News melaporkan, target Tim Marapi (Evo 2) PNP dalam KMHE tahun ini adalah kembali memboyong piala pulang. Tentunya semua tim dari perguruan tinggi lain juga punya harapan yang sama, ingin menang.

Karena itu, kita harus mempunyai strategi untuk menang, di antaranya membawa part-part cadangan termasuk suku cadang mengubah gear ratio ketika mobil lost power atau over power, karena kecepatan dan torsi berbanding terbalik. Selain itu membawa perlengkapan² saat dibutuhkan jika terjadi permasalahan di pedok, seperti dongkrak dan yang lainnya, terangnya optimis.

 

 

Tidak hanya persiapan dari segi kelengkapan mobil, mahasiswa juga harus disiapkan secara psikologis saat menghadapi tekanan di lapangan. Tegasnya, mahasiswa selalu diingatkan untuk jtidak gampang terpengaruh jika ada pancingan-pancingan dari luar, jangan insecure ‘cemas, ragu, atau kurang percaya diri sehingga membuat seseorang merasa tidak aman’, dan tetap menjaga kekompakan tim.

Tahun ini, untuk kategori prototype diesel ada 5 peserta. Menurut tim, pesaing terkuat berasal dari Universitas Brawijaya dan Akprind. Universitas Brawijaya pengalamannya sudah melebihi kita, PNP, sedangkan Institut Sains & Teknologi Amanat Keluarga Pejuang Republik Indonesia (IST -Akprind) adalah lawan PNP kita tahun silam, 2021, dan mereka menyabet Juara 1.

 

 

Menurut Suardi, Tendik Jurusan Teknik Mesin, 7 orang laskar Marapi Evo 2 yang bakal turun gelanggang adalah Abdillah Fadhil Wal Ikram (3B D3 Teknik Mesin), Hairul (3D D3 Teknik Mesin), Muhammad Ihsan (2B Teknik Manufaktur), Aji Mario (3C Teknik Alat Berat), Dian Pranata (3B D3 Teknik Mesin), Ridho Gumelir (3D D3 Teknik Mesin), dan Nofri Aldi (3D D3 Teknik Mesin).

 

Metamorfosis Mobil Diesel Marapi Evo 2

 

Laskar Marapi 2021

 

Jejak digital mencatat, Babak Final KMHE 2021 yang dihelat oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi bekerjasama dengan Unesa di Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 16-20 November 2021 diikuti oleh 24 tim dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia.

 

 

Pada putaran Final, KMHE 2021 terbagi menjadi 2 kategori yang masing-masing mempertandingkan 4 kelas. IST-Akprind berhasil meloloskan satu wakilnya untuk tampil di putaran Final, yaitu Tim Mataram Proto. Satu-satunya tim yang mewakili IST-Akprind pada ajang bergengsi tersebut berhasil menyabet Juara 1 pada Kategori Prototipe Kelas Mesin Pembakaran Diesel mengalahkan Tim Marapi dari Politeknik Negeri Padang (PNP).

 

 

Wakil Rektor 3 Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama IST-Akprind, Dr. Emy Setyaningsih, S.Si., M.Kom., kepada wartawan beralasan, kemujuran tersebut disebabkan oleh kebetulan kampus mereka yang fokus pada pengembangan sains dan teknologi yang berwawasan lingkungan. Ini sesuai dengan visi dan misi KMHE yang mengembangkan prototipe mobil yang irit, ramah lingkungan, dan hemat energi.

 

 

Di sisi lain, pada tahun lalu, 2021, Tim Apatte62 Brawijaya, Fakultas Teknik Universitas Brawijaya (FT UB) kembali berjaya dengan meraih juara pada Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2021. Apatte 62 meraih Juara 1 Urban Kelas Mesin pembakaran dalam Etanol

Sebelumnya, pada KMHE 2020, Unibraw menurunkan Apatte 62 dan tim mereka berhasil menggondol 3 Juara sekaligus, yakni Juara 2 Kriteria Internal Combustion Engine dan Transmisi Kategori Prototype, Juara 2 Kriteria Motor Listrik dan Sistem Kontrol Kategori Urban, dan Juara 3 Kriteria Overall Kategori Prototype.

Meskipun demikian, dengan prestasi yang diraih pada 2021 dan strategi yang disiapkan untuk laga tarung 2022, Laskar Marapi Evo 2 dan Pembimbing optimis, bendera PNP berkibar lagi di arena laga tarung KMHE 2022.

VOKASI KUAT, MENGUATKAN INDONESIA!

 

 

 

d®amlis