Daniel Sutopo Pamungkas Terpilih Sebagai Ketua Konsorsium Politeknik se-Sumatera

Daniel Sutopo Pamungkas Terpilih Sebagai Ketua Konsorsium Politeknik se-Sumatera

 

PNP News. Daniel Sutopo Pamungkas, Ph.D. terpilih sebagai Ketua Konsorsium Politeknik se-Sumatera yang pemilihannya digelar bertepatan dengan Rapat Koordinasi ABEC (Applied Business and Engineering Conference) yang dituanrumahi Politeknik Negeri Padang, 4 Juli 2022.

 

Daniel Sutopo yang terpilih secara aklamasi dinilai sebagai tokoh dalam pendirian ABEC, seminar yang awalnya diiniasiasi oleh PCR bersama Politeknik Negeri Batam dan Politeknik Manufaktur Bangka Belitung sejak tahun 2013.

Dalam perkembangannya, ABEC menjadi seminar nasional yang diadakan oleh Politeknik Negeri Batam bekerja sama dengan Politeknik Negeri Medan, Politeknik Caltex Riau, Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung, Politeknik Negeri Medan, Politeknik Negeri Padang, dan Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh.

Penyelenggaraan seminar nasional ini ditujukan sebagai sarana publikasi dan silaturahim antarinsan peneliti, akademisi, praktisi dan masyarakat umum guna menambah cakrawala pengetahuan dalam bidang engineering dan bisnis terapan. ABEC 2022 merupakan ABEC ke-10 dengan Penyelenggara Politeknik Negeri Padang.

Daniel Sutopo Pamungkas, Ph.D., I.P M. dilahirkan di Cirebon pada 28 November 1975. Dosen Politeknik Negeri Batam ini menamatkan S1 Teknik Fisika di ITB, S2 Teknik Elektro di ITB, dan S3 Computer Science, University of Wollongong di Australia.

 

 

Daniel Sutopo tercatat tengah menggarap penelitian “Pengenalan gerakan tangan mengunakan sensor EMG” (2021-2022), Exoskeleton (2018-2021), dan Desain Perangkat Telemetri (2018-2018-2020) yang semuanya dibiayai oleh Direktorat Riset dan Pengabdian Kepada Masyarakat.

Dalam 3 tahun terakhir ini tercatat jurnal ilmiahnya di antaranya, “Simulator Robot Lengan Dua Derajat Kebebasan”, Invers Kinematuk Robot ARM 4 DOF Menggunakan Sensor Leap Motion, dan “Gambaran Pengetahuan tentang Karang Gigi pada SMP Al-Huda Jati Agung Lampung Sekarang serta Kendali Jari Robot dengan Electromyography”.

ABEC 2022 adalah konperensi domestik dan internasional yang diselenggarakan oleh Politeknik Negeri Padang bekerjasama dengan berbagai Politeknik di Indonesia dan negara tetangga. Seminar ini dimaksudkan sebagai forum publikasi dan hubungan antara peneliti, akademisi, praktisi, dan masyarakat umum untuk meningkatkan pengetahuan di bidang rekayasa teknik dan bisnis terapan. Tahun ini, topik utamanya adalah “Transforming and Strengthening Research in The Changing World”.

VOKASI KUAT, MENGUATKAN INDONESIA!

 

d®amlis
Fotografer: Naswiradianto, Teuku Mohd. Alamsyah